Berita  

Forum Airbatu Peduli Berikan Bantuan Kepada Korban Kebakaran Di Sei Apung Jaya

Asahan,- Organisasi daerah yang tergabung dalam Forum Airbatu Peduli berikan bantuan kepada masyarakat Desa Sei Apung Kecamatan Tanjung Balai, Kabupaten Asahan yang menjadi korban kebakaran yang menelan 60 rumah.

Penyerahan tersebut dipimpin oleh Ketua Forum Airbatu Peduli, Satria Sihombing yang dalam kesempatan ini didampingi oleh pihak unsur pemerintahan Kecamatan Airbatu Batu, Kabupaten Asahan, Sabtu (23/4/2022).

Penyerahan tersebut langsung diberikan kepada Balai Desa Sei Apung Jaya, beberapa bentuk sembako dan kebutuhan pokok lainnya.

Dikesempatan itu Ketua Forum Airbatu Peduli, Azmi Arif Sinaga mengatakan bahwa donasi dan bantuan yang diserahkan ini merupakan hasil dari partisipasi sumbangan masyarakat Kecamatan Airbatu, dan semoga bantuan ini dapat meringankan beban saudara kita yang mengalami bencana.

Baca Juga :  Bahas Revisi UU ASN, Wapres: Jangan Lemahkan Reformasi Birokrasi

“Kita sesama masyarakat Asahan harus saling membantu, kejadian di Desa Sei Apung Jaya yang memakan banyak rumah merupakan hari duka Kabupaten Asahan,” ucap Azmi Arif Sinaga dalam rasa empatinya.

Sementara itu salah satu tokoh Airbatu Satria Sihombing yang ikut mendampingi penyerahan bantuan tersebut mengatakan, bahwa Desa Sei Apung Jaya memang membutuhkan donasi serta ukur tangan dari darmawan agar derita yang dirasakan saat ini dapat tertolong.

“Saya juga ucapkan rasa terimakasih kepada seluruh darmawan yang sudah berikan bantuan kepada saudara kita, tentunya membantu dan memberi ini akan kita jadikan motivasi agar jiwa sosial kita semakin kuat,” Jelas Satria Sihombing.(Nanda)